Indahnya Berbagi . . . .

Hasil Pelaksanaan Tes CPNS tenaga honorer K II Pemkab Lumajang

Pelaksanaan tes CPNS untuk tenaga honorer di lingkungan Pemkab Lumajang, Minggu (3/11/2013) ternyata tidak lepas dari incaran sindikat penipu dengan modus menawarkan peserta dengan janji bisa meloloskan sebagai Calon PNS dengan uang pelicin yang telah ditentukan.

Sayangnya, modus penipuan dalam pelaksanaan seleksi CPNS untuk tenaga honorer ketagori II di lingkungan Pemkab Lumajang ini, telah tercium oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Lumajang. Sebelumnya muncul laporan peserta tes CPNS untuk tenaga honorer ini telah didatangi oleh pelaku penipuan yang menjanjikan bisa lolos seleksi dengan imbalan uang dalam jumlah tertentu.

Drs Suprapto Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Lumajang pada Sentral FM mengatakan, beberapa hari sebelum tes CPNS untuk tenaga honorter kategori II ini digelar, ada seorang peserta yang menemui Kepala BKD Kabupaten Lumajang dan menyampaikan bahwa ada tawaran jika ingin lolos seleksi CPNS maka harus menyiapkan dana Rp. 5 juta sebagai pelicin

“Peserta yang didatangi oleh pelaku penipuan ini selanjutnya melaporkan kepada saya. Terus terang, saya sendiri kaget dengan laporan ini. Atas laporan ini, saya menegaskan kepada peserta ini untuk tidak memberikan dana yang diminta oleh pelaku,” kata Drs Suprapto di sela-sela peninjauan pelaksanaan tes CPNS untuk tenaga honorer di SMK Negeri 1 Lumajang.

Pemkab Lumajang dan juga dari Pemprov Jatim serta Pemerintah Pusat telah menegaskan bahwa tes CPNS dilaksanakan bebas dari calo, rencana penipuan ini kemudian disosialisasikan secara tegas kepada masyarakat.

“Kalau ada, silahkan dilaporan karena hal itu merupakan pelanggaran pidana dan akan kami teruskan kepada polisi,” pungkas dia. (her/dwi)

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Hasil Pelaksanaan Tes CPNS tenaga honorer K II Pemkab Lumajang